Jumat, 28 Juni 2013

Ketika Kau Dan Aku Berbeda

Ketika keyakinan menjadi pilihan
Ketika Tuhanku dan Tuhanmu berbeda
Ketika dogma-dogma meraja Dan ketika Tuhan dipertanyakan
Aku masih di sini dengan jilbabku
Dan kau di sana dengan salib mungil di lehermu
Pilihanku dan pilihanmu berbeda
Keyakinanku dan keyakinanmu tak sama
  Alhamdulillah….. itu kataku
Puji Tuhan….. ucap bibirmu
Assalamualaikum….itu sapaku
Selamat pagi…..itu balasmu
Aku punya masjid Kau punya gereja
Aku punya kyai Kau punya pendeta
Luar biasa…. Perbedaan kita
Tapi…
Kita lahir di tanah yang sama…INDONESIA
Dengan segala keindahannya
Keanekaragaaman budayanya
Juga polemiknya

Kita punya GARUDA
Dengan pita BHINEKA TUNGGAL IKA di kakinya
Kita punya Soekarno Juga SBY dan Boediono
Aku ingin surga, kau pun juga
Dapatkah kita memasukinya
Jika terus menebar angkara penjuru dunia ?
Jika toleransi hanya sekedar ilusi?

Sudahlah….sudahi saja semua ini
Aku tak ingin perpecahan
Keegoisan dan api kemarahan
Aku hanya ingin perdamaian dan selaksa senyuman
Apakah keyakinan dari Tuhan membuat kita terpisah??
Bagimu agamamu,bagiku agamaku
Raih tanganku dan tersenyumlah padaku
Karena aku saudaramu


Puisi lama, tertulis 17 November 2011
Bukankah tulisan itu abadi?
Meski lama, semoga masih bisa menginspirasi
^_^
RIZZA NASIR

Tidak ada komentar:

Posting Komentar